Home Daerah Bangga! 139 Personel Polri Sukses Jalankan Misi Perdamaian Dunia, Disambut Langsung Wakapolri

Bangga! 139 Personel Polri Sukses Jalankan Misi Perdamaian Dunia, Disambut Langsung Wakapolri

76
0
SHARE
Bangga! 139 Personel Polri Sukses Jalankan Misi Perdamaian Dunia, Disambut Langsung Wakapolri

Keterangan Gambar : Wakapolri Pimpin Upacara Purna Tugas 139 Personel Garuda Bhayangkara, Tegaskan Komitmen Indonesia Dukung Perdamaian Dunia

Jakarta, 17 Oktober 2025 — Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol. Prof. Dr. Dedi Prasetyo, S.H., M.Hum., M.Si., M.M., memimpin Upacara Purna Tugas dan Penganugerahan Tanda Jasa bagi 139 personel Polri Kontingen Garuda Bhayangkara Satuan Tugas Formed Police Unit (FPU) 6 MINUSCA.

Upacara ini digelar sebagai bentuk penghormatan atas selesainya masa tugas mereka dalam misi pemeliharaan perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Bangui, Republik Afrika Tengah, selama satu tahun.

Dalam amanatnya, Wakapolri menegaskan bahwa keterlibatan Polri dalam misi perdamaian dunia merupakan wujud nyata komitmen Indonesia terhadap kemanusiaan. Hal ini selaras dengan pernyataan Presiden Prabowo Subianto dalam Sidang Umum PBB pada 23 September 2025, yang menegaskan bahwa Indonesia akan terus aktif mengirimkan pasukan terbaiknya untuk berperan dalam misi perdamaian global.

“Polri hadir sebagai duta bangsa dalam menjaga keamanan dan ketertiban dunia. Semangat profesionalisme dan dedikasi tinggi anggota FPU 6 MINUSCA telah mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional,” ujar Wakapolri.

Upacara yang berlangsung khidmat ini turut dihadiri sejumlah pejabat tinggi, di antaranya:

  • Kolonel Adm Janadi, S.T., M.Avn., Mgt. (Dirbinlat PMPP TNI),
  • Salma Husna (Diplomat Ahli Pertama Dit. Keamanan dan Perdamaian Internasional, DJKS Multilateral Kemlu RI),
  • Irjen Pol (Purn) Drs. Satriya Hari Prasetya, S.H. (Wantimpus LVRI).

Pada kesempatan tersebut, Wakapolri juga menyampaikan duka cita mendalam atas gugurnya Briptu Anumerta Sri Widodo saat menjalankan tugas di daerah misi. Ia berdoa agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

Sebagai puncak acara, dilakukan penyematan tanda jasa kepada personel berprestasi, antara lain:

  • Berdasarkan Keputusan Presiden kepada Kombes Pol Muhammad Ikhwan Lazuardi, S.H., S.I.K., M.H. (Kasatgas FPU 6 MINUSCA) dan Iptu Bunga Herlin Dwitiya, S.Tr.K. (Duty Officer FPU 6 MINUSCA);
  • Berdasarkan Keputusan Menteri Pertahanan kepada Kompol Omizon Eka Putra, S.H., S.I.K., M.Tr.Sou.

Dalam penutupannya, Wakapolri menegaskan bahwa kepulangan Satgas bukan akhir pengabdian, melainkan awal dari tanggung jawab baru untuk terus memberikan kontribusi terbaik di lingkungan Polri maupun masyarakat.

“Selamat datang kembali ke tanah air. Teruslah menjadi teladan dan inspirasi dalam mengabdi kepada bangsa, negara, dan kemanusiaan,” tutup Komjen Dedi. (Cik)